Tablet Gaming Wikipad Dijual Rp 2,4 Juta


Wikipad tablet gaming. ©Ubergizmo.com


Jika Anda seorang gamer sejati, maka tablet gaming dari perusahaan Wikipad ini bisa jadi salah satu gadget yang harus Anda miliki.

Wikipad merupakan sebuah tablet gaming yang berukuran mirip dengan tablet yang bisa memanjakan penggunanya di manapun mereka ingin menikmati game yang ada di konsol game mobil tersebut.

Dilansir Ubergizmo (27/5), Wikipad ini memiliki spesifikasi seperti prosesor quad-core NVIDIA Tegra 3, layar IPS 7 inci, 16GB internal memory, dan slot microSd yang mampu menambah kapasitas penyimpanannya.

Berdasarkan lansiran tersebut juga diketahui jika Wikipad berlayar 7 inci ini sudah lulus uji FCC di Amerika Serikat.

Konsol game mobile ini rencananya akan hadir di pasaran dengan harga USD 249 atau sekitar Rp 2,4 juta. Sayangnya, pihak produsen konsol game ini masih merahasiakan kapan tanggal pasti game ini akan meluncur di pasar gadget dunia.